
Quran Braille di Hari Ayah
Nov 14, 2023
Prajegan, Sukorejo, Ponorogo - Pada Selasa (7/11) kemarin, Lembaga Manajemen Infaq (LMI) Perwakilan Jawa Timur 8 Ponorogo berkesempatan bersilaturahmi sekalian menyalurkan Quran Braille kepada 2 penerima manfaat di RT 1 RW 2 Prajegan.
Keduanya adalah Pak Joko dan seorang temannya, Mas Khoiri. Pak Joko dan Mas Khoiri merupakan penyandang difabel tuna netra. Pak Joko (35) sudah berkeluarga, sedangkan Mas Khoiri masih sendiri.
Dalam kesehariannya, Pak Joko bekerja di rumah sebagai pemijat tradisional. Pak Joko sudah mendapat STPT Surat Terdaftar Penyehat Tradisional) dari Dinas Kesehatan Kabupaten Ponorogo. Banyak orang yang cocok dengan pijatan Pak Joko.
Pak Joko dan Mas Khoiri sangat senang menerima Quran Braille dari LMI. Mereka sangat ingin bisa belajar lebih inten untuk membaca dan mempelajari Quran.
Mereka berdua ingin menjadi manusia terbaik karena kedekatannya dengan Quran. Sesuai dengan hadis dari Usman bin Affan ra, Rasulullah saw. bersabda, "Sebaik-baik kalian adalah yang mempelajari Quran dan mengajarkannya." (HR. Tirmidzi).
Selamat Hari Ayah (12/11).
Terima kasih kepada Sobat LMI (donatur dan mitra). Insya Allah atensi, donasi, kontribusi, partisipasi, dan sinerginya bermanfaat buat pembaca Quran di Indonesia. Amin.
---
Lembaga Manajemen Infaq (LMI) menjalankan proyek-proyek kebaikan sebagai jalan ke surga-Nya dan sebagai bekal & tabungan akhirat melalui platform infak.in dan wakafo.org
---
Tulisan ini tersimpan di Program - Lembaga Manajemen Infaq (LMI)